SELAMAT DATANG DI BLOG PNPM MANDIRI PERDESAAN KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR PROVINSI JAMBI ---o000o PNPM-MPd o000o--- LAPOR JIKA ANDA MELIHAT PEMBANGUNAN / PELAKSANAAN PNPM MANDIRI PERDESAAN TIDAK BERES SMS KE 0852 6945 5754 - 0813 6613 0160 - 0852 6678 7751

Selasa, 24 Desember 2013

LAYU SEBELUM BERKEMBANG



Terlalu banyak kata dan makna yang dapat diungkap dibalik kalimat layu sebelum berkembang, namun satu hal yang pasti dimanapun kalimat ini disisipkan tetap saja merupakan ungkapan ironi yang mengandung kesamaan arti. Bayangkan ketika seseorang yang tengah jatuh cinta, tiba-tiba harus patah hati karena sang kekasih justru menikah dengan orang lain, atau dalam arti sebenarnya ketika bunga telah berputik menunggu waktu untuk berkembang namun ternyata layu dan mati.

 Ketika bunga layu sebelum berkembang , tentu saja banyak faktor yang menjadi penyebab baik itu cuaca yang terlalu panas ataupun dingin, kurang perawatan karena tidak disiram ataupun kurang dipupuk, hama dan sebagainya, lalu bagaimana jika Kelompok SPP yang diinisiasi dan difasilitasi PNPM Mandiri Perdesaan terlanjur layu sebelum berkembang…??? Tentu saja ada yang salah khususnya dalam pelaporan perkembangan kelompok yang hingga sampai saat ini masih kelompok pemula, bisa jadi kita sudah banyak memiliki kelompok berkembang dan matang mengingat inisiasi dan fasilitasi kelompok ini sudah dilakukan lebih dari lima sampai sepuluh tahun lalu. Sebaliknya tidak menutup kemungkinan bahwa kita hanya punya kelompok pemula sebagaimana ungkapan “Layu Sebelum Berkembang” dimana tak satupun ada kelompok berkembang ataupun matang karena kurangnya fasilitasi, bimbingan dan penguatan terhadap kelompok itu sendiri.

Berangkat dari kegalauan tersebut Fasilitator Keuangan Kabupaten Tanjung jabung timur “Muammar Alnauri”  menginisisasi sosialisasi kelompok yang akan dilakukan secara bertahap disemua kecamatan, sebagaimana yang telah dilakukan pada kamis, 28 November 2013 bertempat di ruang pertemuan Kantor UPK Muara sabak timur. Sosialisasi ini dihadiri oleh ketua kelompok SPP dimasing-masing desa.  Disamping memberikan motivasi kepada kelompok, sosialiasi ini juga diisi dengan materi untuk menambah pengetahuan tentang kelompok, tehnik penambahan modal di kelompok, tanggung renteng dan perkembangan kelompok sebagaimana yang telah di amanahkan program.

Khususnya untuk materi perkembangan kelompok sebagaimana disampaikan oleh Fasilitator Keuangan “Penilaian perkembangan kelompok ini penting untuk kita ketahui dan fahami bersama, tidak hanya fasilitator ataupun pelaku PNPM ditingkat kecamatan, kelompokpun harus tahu dengan indikator perkembangan kelompok sehingga mereka bisa mengukur perkembangan kelompok mereka sendiri. Tabel indikator perkembangan kelompok tidak hanya sebagai  tools bagi kita semua untuk menilai apakah kelompok, diposisi pemula, berkembang dan matang, namun juga sebagai alat yang terukur bagi kita untuk menyusun rencana kerja pembinaan dan penguatan kelompok sesuai indikator yang ada dan pemberian modal/pinjaman yang sesuai dengan perkembangan kelompok”.

Bak gayung bersambut sebagaimana yang diungkap oleh ibu Siti Robandiah ketua kelompok dahlia I desa Lambur II Saya sangat senang dengan adanya sosialisasi ini sehingga tahu bagaimana berkelompok dan apa yang seharusnya dilakukan oleh kelompok, selama ini kami hanya berfikir bagaimana pinjaman dapat kami kembalikan dengan lancar, tanpa memikirkan mau dibawa kemana dan seperti apa kelompok kami kedepan. Seperti yang telah disosialisasikan tentunya kami juga ingin agar kelompok kami dapat menjadi seperti UPK dimasing-masing desa, kalau dulu kami tidak terlalu mementingkan yang namanya aturan dan administrasi, saat ini kami siap menunggu bapak ibu untuk datang membina kami agar bisa menjadi kelompok yang lebih maju”

Kedepan kegiatan sosialisasi kepada ketua kelompok ini akan ditindak lanjuti dengan menyusun rencana kerja pembinaan terhadap kelompok dimasing-masing desa dengan melakukan penguatan baik terhadap kegiatan kelompok, kepengurusan, aturan-aturan dan administrasi keuangan kelompok. Sehingga tujuan untuk mencapai perkembangan kelompok menjadi kelompok berkembang ataupun matang benar-benar dapat diwujudkan. Dan tentu saja kepedulian serta kesadaran akan tugas dan tanggung jawab para pihak menjadi kata kunci dalam melakukan pembinaan dan penguatan kelompok agar tak lagi layu sebelum berkembang.


Alberi Samra
Fasilitator Kecamatan Muara Sabak Timur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan membuat komentar apa saja sepanjang masih dalam batas kewajaran

Berita Populer